Rumor : OPPO Siap Tandingi Kamera Android Samsung

Viateknologi.com – Produsen perangkat seluler OPPO kembali di kabarkan akan merilis kamera dengan sistem operasi Andorid. Tak hanya ingin bermain di industri ponsel, produsen yang sukses dengan smartphone pertamanya yakni Oppo Find 5 ini berencana akan memproduksi kamera sepertinya mirip dengan apa yang ditawarkan Samsung melalui Galaxy Camera. Kabar tersebut muncul beberapa waktu lalu yang mengabarkan bahwa pihak oppo juga berencana akan memproduksi kamera dengan sistem operasi Andorid. Perkembangan teknologi memang begitu mempesona dan sangat cepat sekali dan tentunya sangat menarik untuk selalu kita simak.

oppo logo

Namun sampai berita ini di turunkan belum ada keterangan resmi mengenai spesifikasi produk tersebut, OPPO hanya bilang pesaing Galaxy Camera itu akan dibekali lensa beresolusi tinggi serta prosesor pengolah gambar yang sangat baik dan mapan. Produk ini juga diklaim dapat mengambil gambar dengan baik di malam hari berkat sensor ‘burung hantu’. Tentu sangat menarik sekali untuk di simak kelanjutan berita tersebut.

Bukan hanya spesifikasinya yang begitu yahud dan mapan, OPPO juga sesumbar bahwa produk mereka memiliki desain yang sangat inovatif. Jadi bisa di katakan bahwa Inilah yang diklaim menjadi salah satu kelebihan produk mereka dibanding milik raksasa elektronik dari Korea Selatan itu. Anda penasaran dengan gadget terbaru milik OPPO tersebut ? Kita tunggu saja perkembangan informasi terbaru selanjutnya.