Ini Dia Orang Indonesia Yang Menjadi Pemilik iPhone 5S Pertama di Dunia

Viateknologi.comiPhone 5C secara resmi di luncurkan serentak di seluruh dunia hari ini dan negara Autralia adalah negara pertama yang pertama yang memasarkan iPhone 5S pada hari Jumat, 20 September 2013 dan tahukah anda siapa yang menjadi pembeli pertama produk terbaru iPhone 5S ini ? Teryata yang menjadi pemilik pertama di dunia perangkat terbaru besutan vendor Apple ini adalah orang indonesia yang bernama Jimmy Gunawan. Jimmy, 33 tahun, adalah seorang desainer grafis, seorang animator 3D freelance di Australia. Kabarnya ia mengajar di sebuah universitas di sana. Tentu hal yang sangat membanggakan bagi dia karena bisa menjadi orang pertama yang memiliki perangkat terbaru milik Apple tersebut.

Jimmy Gunawan

Kabarnya, Jimmy rela mengantre di depan toko Apple di Sydney—tempat dia membeli iPhone—sejak tengah malam hari sebelumnya agar menjadi orang pertama di barisan pengantre. Bukan hanya dia saja, banyak sekali para pecinta gadget yang juga menunggu pembukaan toko yang menjual perangkat terbaru milik Apple tersebut.

Jimmy Gunawan-

Dia mengeluarkan dana yang terbilang besar yakni sekitar .000 dollar Australia atau sekitar Rp 21,4 juta rupiah untuk membeli dua unit iPhone 5S, satu untuk dirinya sendiri, lainnya untuk sang ibu yang tinggal di Indonesia. Tentu harga yang terbilang tinggi bukan untuk ukuran kalangan menengah ke bawah.

iPhone-5S-

iPhone 5S merupakan perangkat terbaru besutan vendor Apple yang cukup lama menjadi bahan perbincangan di beberapa situs media online tanah air dan juga dunia mengenai kapan akan di rilis dan spesifikasi apa saja yang di tawarkan oleh perangkat terbaru milik Apple tersebut. Kini perangkat tersebut telah siap menghiasi etalasi toko gadget di australia dan menyusul nanti di seluruh wilayah dunia secara bertahap.

You May Also Like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *