Harga Microsoft Lumia 640, Windows Phone 5 Inci Usung Kamera 8 MP

Harga Microsoft Lumia 640 – Untuk mengisi pasar smartphone kelas menengah, Microsoft kembali memperkenalkan ponsel terbarunya yang bernama Lumia 640. Sebagai salah satu ponsel pintar yang hadir untuk kelas menengah, tentunya Lumia 640 dilengkapi dengan spesifikasi yang cukup handal. Dibawah ini kita akan sedikit mengulas mengenai spesifikasi yang bakal diusung oleh Lumia 640 ini.

 

Microsoft Lumia 640

Microsoft Lumia 640

 

Microsoft Lumia 640 memiliki ukuran fisik 141.3 x 72.2 x 8.8 mm serta bobot 145 gram, yang masih tergolong cukup stylish dan ringan. Seperti smartphone besutan Microsoft lainnya, Lumia 640 juga hadir dalam beberapa varian warna, yakni Glossy Cyan, Orange, White, dan Matte Black.

 

Di sisi depannya, Microsoft Lumia 640 memiliki layar IPS LCD 5 inci yang dilapisi dengan kaca Corning Gorilla Glass 3. Tidak hanya itu saja, untuk memaksimalkan kualitas gambarnya, juga sudah disematkan resolusi HD 720p, serta teknologi ClearBlack Display.

 

Dalam menjalankan OS Microsoft Windows Phone 8.1, Microsoft Lumia 640 diperkuat dengan prosessor Quad Core 1.2 GHz Cortex A7. Sedangkan untuk mengolah grafis 3D juga disediakan GPU Adreno 305 yang dikombinasikan dengan RAM 1 GB agar kinerja smartphone lebih mantap dan juga stabil.

 

Harga dan Spesifikasi Microsoft Lumia 640

 

Harga Microsoft Lumia 640

Harga Microsoft Lumia 640

Dengan dukungan memori internal 8 GB, Microsoft Lumia 640 dapat menyimpan beragam data dengan cukup leluasa. Selain itu, sebagai tambahan juga terdapat slot microSD up to 128 GB dan penyimpanan Cloud Storage 30 GB.

 

Di bagian fotografi, Microsoft Lumia 640 memiliki kemampuan cukup mumpuni berkat kamera 8 MP dengan sensor ¼” yang membuatnya cukup peka terhadapat cahaya. Tidak hanya itu saja, dalam memenuhi kebutuhan fotografi yang lebih profesional juga disediakan lampu LED flash, autofocus serta perekam video 1080p. Untuk bagian depan, pihak Microsoft juga tidak lupa untuk menanamkan kamera sekunder 1 MP untuk aksi selfie.

 

Walaupun memiliki body yang cukup tipis, Microsoft Lumia 640 sudah dilengkapi dengan baterai 2500 mAh. Dalam mode 3G, Microsoft Lumia 640 sanggup siaga 840 jam atau memiliki waktu bicara hingga 20 jam 30 menit.

 

Microsoft Lumia 640 akan segera hadir dengan harga cukup terjangkau, yakni 140 Euro atau sekitar Rp 2 jutaan. Harga yang jauh dibawah dari Harga Samsung Galaxy S6 Edge yang merupakan gadget premium terbaru besutan vendor Samsung dibekali dengan fitur mumpuni.

 

Jika dilihat dari ulasan lengkap diatas yang bertajuk Spesifikasi dan Harga Microsoft Lumia 640 naka bisa di lihat jika smartphone terbaru vendor Microsoft tersebut hadir untuk segmen kelas menengah ke bawah yang semakin banyak diminati calon konsumen.